Hal yang Perlu Di Perhatikan Ketika Mengisi Bahan Bakar

0
1348
Hal yang Perlu Di Perhatikan Ketika Mengisi Bahan Bakar

Hal yang Perlu Di Perhatikan Ketika Mengisi Bahan Bakar. setiap kendaraan butuh yang namanya bahan bakar minyak (BBM). BBM sangat dibutuhkan untuk motor maupun mobil. tanpa BBM kendaraan tidak akan dapat berjalan. tentunya ketika bahan bakar anda akan habis, anda akan membawa kendaraan ke SPBU. meski demikian, ada bebereapa hal yang harus diperhatikan ketika mengisi bahan bakar di SPBU agar tidak tejadi hal-hal yang tidak di inginkan. untuk itu, saata mengisi bahan bakar di SPBU, pastikan anda tidak melakukan beberapa hal yang dapat menyelakakan anda dan sekitar, marik simak ulasan berikut.

1. Menyalakan kendaraan ketika mengisi bahan bakar

jika anda sering menyalakan Mobil anda ketika mengisi bahan bakar, maka berhentilah mulai sekarang. karena di hawatirkan akan memicu kebakaran. salah satu alasan mengapa mesin harus dimatikan saat mengisi bensin adalah adanya aliran listrik statis. Aliran listrik statis itu bisa membuat muatan listrik tidak seimbang baik di dalam maupun di permukaan dekat selang bensin. Ini bisa menyebabkan munculnya percikan api karena uap bahan bakar di sekitar selang bahkan paling parah bisa terbakar. jika kendaraan terbakar dan mengenai tangki bensin, tentu nantinya akan terjadi kebakaran yang besar. maka dari itu, cara mengantisipasinya adalah mematikan kendaraan ketika mengisi bahan bakar.

2. Merokok di SPBU

merokok sebenarnya hal yang lumrah dilakukan oleh banyak orang. namun ketika kita menyalakan rokok pada area SPBU akan membahayakan orang yang ada di sekitar area SPBU. kenapa? karena dapat memicu kebakaran, dimana satu percikan api saja dapat memicu kebakaran yang hebat. hal yang paling aman adalah jangan meroko di area SPBU.

3. Memainkan gadget ketika mengisi bahan bakar

bermain gadget tentu hal yang lumrah. namun, jika kita menggunakannya di SPBU tentu berbahaya. karena banyak kejadian dimana ada telpon terus kita angkat. Di situ biasanya sinyalnya masuk, dan uap BBM itu masuk ke dalam mobil, ketika bersamaan masuknya, itu akan mengakibatkan percikan lalu meledak. karena itu, jangan memainkan gadget di SPBU.

4. Melakukan pengisian bensin hingga terisi penuh.

Ini sering sekali dan banyak sekali orang-orang melakukan pengisian BBM hingga terisi penuh, Bakan ada yang sampai tumpah-tumpah. Sehingga membuat bensin nya tersebut mubazir dan sia-sia. Dan ini pun akan sangat merugikan karna bisa membuat body mobil/motor kita terkena tumpahan dari bensin sehingga mudah terbakar jika terkena api, maupun orang yang sedang merokok. Jadi kami sarankan untuk tidak mengisi BBM berlebihan. Isilah BBM kalian dengan secukupnya..

semoga beberapa tips Hal yang Perlu Di Perhatikan Ketika Mengisi Bahan Bakar dapat memberi manfaat kepada kita semua.

Jangan Lupa Baca Artikel Di bawah ini yah .. Banyak Tentang Seputar Otomotif Lain nya